Kebijakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) menjadi salah satu fungsi strategis dalam menghadapi peluang, tantangan dan tuntutan yang dihadapi perguruan tinggi. Perguruan tinggi didorong dapat mengembangkan pembelajaran yang otonom, inovatif, produktif, adaptif, dan relevan dengan dinamika sosial, kemajuan IPTEK, dunia industri dan dunia kerja.

Pusat Pengembangan Akademik dan Pembelajaran (PPAP) Universitas Widyatama telah melaksanakan “Workshop Perkuliahan Bersama Pembentuk Karakter Widyatama (PBPKW) yang diselenggarakan pada hari Kamis tanggal 22 Juli 2021 secara daring. Sambutan workshop dibuka oleh Prof. Dr. H. Dadang Suganda, M.Hum. selaku Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan & Pembelajaran Universitas Widyatama serta dihadiri oleh Pejabat Struktural di lingkungan Universitas Widyatama.

Adanya “Workshop Perkuliahan Bersama Pembentuk Karakter Widyatama (PBPKW)” untuk Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU) seperti Pendidikan Agama, Pendidikan Pancasila,  Pendidikan Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris yang akan terintegrasi dengan Moto Utama Djitu (Disiplin, Jujur, Inovatif, Tekun, Ulet), Karakteristik Sunda, Makna Babasan, serta terintegrasi dalam 3 aspek Proses Belajar Mengajar yang meliputi media, materi dan metode) dalam perkuliahan tidak hanya  menambah kualitas pembelajaran, memberikan pengalaman langsung pada mahasiswa, tetapi juga  untuk melakukan networking bagi dosen-dosen Utama. Networking tersebut sangat bermanfaat bagi pengembangan tidak hanya bidang pendidikan namun juga penelitian di Universitas Widyatama.

Narasumber PBPKW Mata Kuliah Pendidikan Agama yaitu Dr. Ade Kosasih, M.Ag. dengan moderator Reva Yuliani, S.E., MM.

Narasumber PBPKW Mata Kuliah Bahasa Inggris yaitu Dr. Susi Yuliawati, M.Hum. dengan moderator Hj. Ida Zuraida, S.S., M.Pd.

Narasumber PBPKW Mata Kuliah Bahasa Indonesia yaitu Nani Darmayanti,M.Hum., Ph.D. dan Dr. Riki Nasrullah, M.Hum. dengan moderator Gita Genia Fatihat, S.M.B., M.M.

Narasumber PBPKW Mata Kuliah Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan yaitu Dr. Hadiyanto Abdul Rachim, S.Sos., M.I.Kom. dengan moderator Dr. Deden Novan Setiawan Nugraha, S.S., M.Hum.